Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lowongan Kerja Managemenet Trainee PT Triputra Agro Persada Tbk Juni 2023

Lowonganterbaru.net - Triputra Agro Persada merupakan salah satu anak perusahaan dari Triputra Group yang memiliki fokus di bidang perkebunan kelapa sawit dan karet dengan skala nasional. Triputra Agro Persada beroperasi di 23 perkebunan kelapa sawit dan satu perkebunan karet dengan 18 pabrik kelapa sawit, satu fasilitas pemrosesan Ribbed Smoked Sheet (RSS), dan empat kantor anak perusahaan di Jambi dan Kalimantan, Indonesia. Perusahaan kami membudidayakan ±160.000 Ha perkebunan kelapa sawit dan ±1.400 Ha perkebunan karet. 

PT Triputra Agro Persada Tbk pertama kali didirikan pada tahun 2005 dengan nama PT Alam Permata Indah dan kemudian berganti nama menjadi PT. Triputra Agro Persada di tahun yang sama. Hingga saat ini, Triputra Agro Persada telah mampu mengembangkan usahanya ke beberapa provinsi di Indonesia, yaitu Jambi, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Timur. Dalam upaya meningkatkan kegiatan usahanya, Perseroan telah memperluas areal perkebunannya dengan melakukan investasi pada perusahaan perkebunan lainnya. Investasi semacam itu dilakukan melalui usaha patungan dan akuisisi perusahaan.

Melansir laman Linkedin salah satu Human Resource (HR) PT Triputra Agro Persada Tbk, saat ini PT Triputra Agro Persada Tbk sedang membuka lowongan kerja Management Trainee dengan berbagai kualifikasi dan posisi.

Lowongan Kerja PT Triputra Agro Persada Tbk Bulan Juni 2023

 
1. MT ADMININSTRASI (Ekonomi, Agribisnis, Agroteknologi, Teknik Pengolahan Kelapa Sawit, Agronomi)

2. MT LAPANGAN (Agribisnis, Agronomi, Agroteknologi, Teknik Pengolahan Kelapa Sawit, Kehutanan, Ilmu Tanah, Geografi, Hama & Penyakit Tanaman)

3. MT WORKSHOP (Teknik Mesin, Teknik Alat Berat, Teknik Otomotif)

4. MT INFRASTRUKTUR (Teknik Sipil, Teknik Jalan, Teknik Bangunan & Jembatan, Teknik Rekayasa Jalan)

5. MT MILL (Teknik Kimia, Teknik Mesin, Teknik Industri, Agroteknologi, Teknik Pengolahan Kelapa Sawit)

6. MT CSR (Ilmu Komunikasi, Ilmu Hukum, Hukum)

7. MT Sustainability (Teknik Lingkungan, Kehutanan)

Persyaratan :

  • Usia maksimal 24 tahun
  • Pendidikan minimal D3
  • IPK minimal 3,00
  • Lulusan tahun 2021 – 2022
  • Bersedia mengikuti ikatan dinas 2 tahun 6 bulan
  • Bersedia ditempatkan di Kalimantan
  • Sudah vaksinasi Covid-19 dosis ke-3 (booster)

LOKASI SELEKSI

  • UNIVERSITAS JEMBER (04 – 05 JULI 2023)
  • POLITEKNIK NEGERI MALANG (06 – 07 JULI 2023)

Pendaftaran:

Daftar di sini

Hati-hati terhadap segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan Triputra Agro Persada. Triputra Agro Persada tidak pernah memungut biaya secara langsung atau maupun tidak langsung dalam proses rekrutmen. 

Sumber: https://www.linkedin.com/feed/update/urn:li:activity:7078652732168957952/